23/12/2024

SuccessBefore30 | 8 KATA WAJIB Bila PRODUK/JASA MU MAU LARIS KERAS!

Judul Video : 8 KATA WAJIB Bila PRODUK/JASA MU MAU LARIS KERAS!

Channel : SuccessBefore30

Pembawa Acara : Chandra Putra Negara

Sebelum membahas lebih lanjut apa yg Chandra sampaikan di videonya diatas, bagi kalian yg belum membaca pembahasan serupa dengan judul ‘5 Sifat Negatif yang Kamu Tidak Sadari’ , bisa kalian baca pembahasan tersebut dengan cara klik disini. Untuk kali ini, Chandra menjawab keluh kesah permintaan netizen utk saran agar usahanya laris manis, banyak orang yg membeli dagangannya & semacam peristiwa lainnya yg bertujuan untuk memakmurkan seseorang akan hasil usahanya. Berbicara tentang bisnis, Chandra mengungkapkan ada 3 unsur penting yg sangat kental. Yaitu; operasional, klo perusahaan mau kuat. Kemudian, marketing atau lebih dikenal dengan sebutan pemasaran. Yg terakhir, unsurnya adalah finance, atau keuangan.

Apabila barang dagangan / usaha kalian mau laris, tentunya hal tersebut berkaitan dengan cara kita memasarkan apa yg kita jual. Setelah meneliti lebih lanjut, Chandra menjabarkan ada 8 kata yg wajib kita miliki untuk mendukung pembelian barang usaha kita agar menarik di mata seseorang. Kata pertama, Manusia. Bisnis itu harus mengundung unsur manusia. Pasti kalian tidak asing lagi mendengar kata pelanggan, konsumen, pembeli, karyawan, penjual, buzzer, dropshipper & kata-kata lainnya yg berkaitan dengan manusia. Kalau kita tidak memasuki unsur manusia dalam menjual usaha kita, akan sulit kemungkinan usaha kita laris manis. Sebaliknya, apabila usaha kita awalnya disukai atau menjadi langganan oleh 1 orang, orang tersebut ini akan menceritakan pengalamannya terhadap usaha kita ke orang lain / orang banyak.

Salah satu bentuk promosi yg menggunakan kata ‘gratis’ agar lebih menarik minat pembeli (Sumber: Tokopedia)

Gratis. Kata gratis ini merupakan suatu kata yg sangat digemari oleh masyarakat Indonesia. Walau mental ‘gratisan’ tentu saja tidak patut dicontoh. Akan tetapi, banyak sekali contoh-contoh dari gratis ini dalam kegiatan jual-beli yg sering kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari. Seperti, ‘beli 2 gratis 1’ , ‘beli ini dapat itu’ , ‘belanja minimal segini dapat potongan harga segitu’ dan lain-lain. Hal ini tentu saja menjadi bahan pertimbangan seseorang yg tadinya belanja dalam jumlah sedikit. Kata ketiga adalah Kualitas. Kalimat-kalimat seperti, ‘kualitas kami selalu sama’ , ‘kualitas kami terjamin sejak tahun segini’ , akan menjadi salah satu faktor yg disukai oleh seorang pelanggan. Karena, dengan hadirnya kata kualitas ini, seseorang akan merasa nyaman akan suatu produk yg Ia beli karena produk tersebut adalah produk yg berkualitas.

Kemudian, Bebas Resiko. ‘Terjamin keasliannya, 100% uang Anda akan kembali kalau tidak asli’ , ‘Bila produk ini terdapat kecacatan, tolong lapor staf kami utk penukaran’ . Kalimat-kalimat tersebut merupakan contoh kalimat yg mengandung unsur bebas resiko yg ditujukan kepada seorang konsumen. Unsur ini juga merupakan unsur penting yg dipertimbangkan oleh seseorang saat Ia sebelum membeli suatu barang. Yang kelima, Rahasia. Banyak sekali bahkan hampir semua orang memiliki rasa penasaran yg timbul setelah mendengar kata Rahasia. Makanya, banyak produk-produk yg dijual dengan cara seperti ‘Rahasia awet muda’ , ‘Rahasia tumbuh tinggi & berisi dalam sekejap’ , ‘Dapatkan rahasia gigi putih mengkilap dengan membeli produk kami’ dan lain-lain.

Produk kecantikan yg menawarkan rahasia awet muda bertujuan untuk menarik para kaum hawa utk merawat kesehatan kulit
(Sumber: Tokopedia)

Lalu yg keenam adalah, Cepat. ‘Makin cepat Anda bayar, makin cepat pula barang ini sampai di rumah anda’ , ‘Nantikan produk kami secepatnya di kota tempat tinggal kalian’ . Itulah contoh kalimat-kalimat yg disukai oleh masyarakat, walau mereka tahu semuanya itu butuh proses & tidak ada yg instan. Kehadiran kata cepat ini mendorong seseorang utk membeli barang yg ditawarkan. Sedangkan kata yg ketujuh adalah, Jangan Lewatkan. Setiap manusia memiliki rasa / perasaan akan Fear Of Missing Out (FOMO). Perasaan inilah yg menyebabkan semua orang akan tertarik dengan unsur mendesak yg mengandung kalimat seperti ‘Jangan ketinggalan, khusus hari ini saja Anda akan mendapatkan…..’ , ‘Jangan sampai kelewatan, Diskon sekian persen untuk pembelian produk…’ dan lain-lain.

Dan akhirnya, yg terakhir adalah kata Mudah. ‘Cairkan uang Anda disini dengan mudah’ , ‘Dapatkan promo ini dengan mudah’ adalah kalimat-kalimat yg sering kita temui seakan-akan semua hal yg kita inginkan dapat terlaksana dengan begitu gampangnya. Terlebih lagi, apabila didukung oleh 7 kata-kata yg sudah dijelaskan sebelumnya. Bukan sebuah kemustahilan, kedepannya usaha Anda akan berbanding terbalik dengan sebelumnya sehingga bisa saja Anda menjadi pengusaha sukses seperti yg Anda idam-idamkan.

Gambaran seorang pengusaha yg selalu memiliki ide-ide cemerlang
(Sumber : liputan6)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.